Monday 28 June 2010

Siapa Sahabat dan Teman Kita?

No comments:
 
Teman….?? Sahabat….?? Atau….???
Siapa saja teman saya? Apakah dia, mereka atau anda?


mm…ya..yaa…. Kita semua adalah teman, tapi belum tentu sahabat. Memang mempunyai banyak teman itu sangat memberikan keuntungan. Bukan hanya dalam dukungan moril, tapi mereka juga bisa membantu kita bila kesepian ataupun membutuhkan seseorang untuk saling bercerita. 

Siapa teman kalian yang paling karib? Pasti adalah, karena memang kebanyakan orang memilikinya. Termasuk saya, yang juga memiliki teman yang sering saya ajak cerita. Anggap saja namanya “Tusuk_Bakso”. Eh, tapi itu bukan bakso beneran yaa…yang ditusuk menggunakan tusukan. Itu hanya sekedar panggilan saja. 

Teman saya ini kepribadiannya belum terlalu saya kenal. Tapi setidaknya adalah yang saya tau dari dia dan dia juga tau mengenai saya. Dia orangnya baik, enak diajak cerita walaupun apa yang diceritakan biasanya garing abis. Terus, sudah tidak terlalu mu-em lah, kadang sesuatu yang kami sharingkan sudah bisa tenggelam dalam lautan hati dan pikiran serta tak terselami oleh pikiran luar. Hal lain yang membuat saya kurang dekat dengan yang lainnya karena memang ada orang yang diajak bercerita ndak pernah nyambung. Bukan ndak nyambung dalam hal cerita sih, tapi saya kadang tidak tahu apa yang harus saya bilang sehingga seseorang bisa terbawa arus pembicaraan, mendingan diam. 

Lanjut ke lain hal, teman saya ini……apa yaa…?? Susah mungkin untuk diekspresikan. Bukannya susah sih tapi kadang saya jarang untuk memperhatikan hal-hal seperti itu. Bagi saya itu bukanlah hal yang terlalu penting, tapi berbeda juga dengan orang lain yang kadang menganggap hal tersebut sebagai sesuatu yang harus diketahui. I don’t live for it, there are many things out there wait for me. 

Teman dekat saya ini tinggal di daerah sekitaran panakukkang, dan lahir pada bulan september. Aneh sih sebenarnya kalo saya memakai tusuk_bakso padahal dia sangat tidak suka dengan bakso. Mungkin enggan kali’ menyiksa sesama (hahahaha….just kidding). Oh iya, pahlawannya juga banyak, bukan begitu sahabat? Hanya kita yang tahu loh. 

Sekian dulu saja. Mungkin agak suram-suram semu tapi memang itu yang seharusnya terjadi. Karena sesuatu yang tersembunyi itu biasanya lebih mengagumkan daripada yang telah terlihat oleh mata dan telah terproses. Seperti kata orang, “sesuatu yang baru itu akan selalu memberikan sesuatu yang baru dan berbeda”. 

Bravo, dunia persahabatan…!


No comments:

Post a Comment

Komentar Anda mewakili siapa Anda
Be Your Self !